x
Kegiatan Pembangunan Lembah Sari Rp 8,7 Milyar, 7 Diantaranya Rumah Layak Huni
DR H Firdaus ST MT, memberi makan sapi pada salah satu peternakan di Rumbai Pesisir

Kegiatan Pembangunan Lembah Sari Rp 8,7 Milyar, 7 Diantaranya Rumah Layak Huni

Jumat, 18 November 2016 - 15:10:08 wib | Di Baca : 2278 Kali

GILANGNEWS.COM- Pemerintah Kota Pekanbaru dibawah kepemimpinan DR H Firdaus MT - Ayat Cahyadi, telah melakukan kegiatan pembangunan di Kelurahan Lembah Sari, Kecamatan Rumbai Pesisir, sebesar Rp 8.780.707.920.

"Anggaran tersebut sejak 2012 - 2015 dan dari nilai sebesar itu, 7 pembangunan diantaranya adalah Rumah Layak Huni," kata Ir Syafril, Plt Kadis Perumahan, Permukiman dan Cipta Karya (PPCK) Kota Pekanbaru, Jumat (18/11/2016).

Selain pembangunan drainase/gorong-gorong, Pengembangan Perumahan dan Permukiman (P2P) menjadi yang terbesar dianggarkan, yaitu Rp 307.000.000 tahun 2012, naik menjadi Rp 543.243.210 tahun 2013.

Selanjutnya, kata Syafril, tahun 2014 meningkat drastis menjadi Rp 2.914.250.000 dan tahun 2015 Rp 1.610.400.000

BACA JUGA :Ini yang Sudah Dibangun Firdaus - Ayat di Limbungan Baru

Loading...


Menyusul kegiatan Pengembangan Perumahan dan Pemukiman Berbasis Masyarakat (OMS) serta pembangunan atau peningkatan infrastruktur.

Pembangunan ini, pada tahun 2013 dengan anggaran Rp 198.245.190, tahun 2014 Rp 196.409.538 dan tahun 2015 Rp 210.059.943.

"Jalan lingkungan adalah kegiatan yang sangat menjadi perhatian Dinas Perumahan, Permukiman dan Cipta Karya Kota Pekanbaru, tanp mengenyampingkan Rumah Layak Huni (RLH)," kata Syafril.

"RLH di Lembah Sari sebanyak 7 unit yang dibangun tahun 2013 sebanyak 5 unit dan tahun 2014 sebanyak 2 unit," ujar Syafril.***


Sumber :
Editor :









Baca Juga Topik #KINERJA FIRDAUS - AYAT
Loading...

Ikuti Terus GilangNews Melalui Sosial Media


GilangNews




BERITA TERKAIT
TUILIS  KOMENTAR
Loading...
BERITA SEBELUMNYA