Bunuh Diri karena Ingin 'Menyusul' Sahabat, Mungkinkah?

Jumat, 21 Juli 2017

GILANGNEWS.com - Chester Bennington, vokalis dari band yang melejit lewat lagu 'Numb' ini dikabarkan tewas akibat bunuh diri. Sebelumnya, sang sahabat Chris Cornell, vokalis Audioslave juga melakukan bunuh diri pada Mei silam.

Ketika Chris meninggal, Chester memang terlihat sangat terpukul hingga menuliskan surat terbuka mengenai dukanya akibat kepergian Chris. Hal ini memang adalah hal yang wajar terjadi ketika orang terdekat kita pergi terlebih dahulu, apalagi dengan keputusan yang diambilnya sendiri.

Menurut Benny Prawira, S.Psi., beberapa waktu lalu ketika kehilangan seseorang yang dicintai, pikiran seseorang akan menjadi dilanda oleh emosi negatif yang begitu banyak. Bahkan, hal tersebut bisa meninggalkan rasa marah dan sekaligus banyak tanda tanya

Apalagi jika sebelumnya mereka pernah terlibat konflik. Bukan tak mungkin mereka menjadi menyalahkan diri sendiri ketika menyaksikan sahabat atau mungkin anggota keluarganya tewas bunuh diri.

"Kecewa, sedih, dan semua itu bercampur aduk dengan sangat hebat. di tengah dia berpikir 'kalo aja saya lihat itu, kalo saja saya ngerti itu tanda dia mau bunuh diri saya bakal cegah itu'," ujar pria yang akrab disapa Benny ini.

Seringkali karena tidak bisa mengatasi segala macam pertanyaan di balik alasan kerabatnya bunuh diri akhirnya timbul masalah baru lagi. Bahkan tak jarang kasus bunuh diri yang berakhir dengan orang terdekatnya yang juga menyusul dengan cara yang sama.