Dua Remaja di Kuansing Ditemukan Tewas Bersimbah Darah, Diduga Korban Tabrak Lari

Jumat, 25 Agustus 2017

TELUK KUANTAN, GILANGNEWS.com - Lalu lintas di jalan raya kembali memakan korban. Dua orang remaja yang diketahui bernama Afriadi (15) dan Perdio (14) warga Desa Pulau Kijang, Kecamatan Kuantan Hilir ditemukan tewas bersimbah darah di jalan raya tak jauh dari Tempat Pembuangan Sampah (TPA) Kelurahan Sei Jering Teluk Kuantan, Kamis (24/8/2017).

Kedua remaja ini meninggal dunia di tempat saat sepeda motor Yamaha Jupiter MX BM 6556 KY warna hitam merah beradu dengan sebuah mobil. Ironisnya mobil yang bertabrakan dengan mereka belum diketahui saat ini. Dan mobil tersebut masih dalam pencarian Polisi.

Menurut Kapolres Kuansing, AKBP Dasuki Herlambang melalui Kasubag Humas AKP Lumban G Toruan, kejadian tragis ini terjadi pada Kamis (24/8/2017) sekira pukul 14.30 Wib. Menurut Lumban, lokasi kejadian di jalan Lintas Kabupaten dari Desa Koto Sentajo menuju perempatan Hotel Kuansing kelurahan Sungai Jering atas jalan atas tepatnya tak jauh dari lokasi TPA.

Kata Lumban, sebelum kecelakaan terjadi, Afriadi yang mengemudi motor berboncengan dengan Perdio datang dari arah Sentajo menuju arah Sungai Jering. Ketika memasuki TKP berupa tikungan tajam ke kiri arah Sungai jering sepeda motor korban diduga jatuh dan nyungsep dari kiri ke tengah jalan.

Saat bersamaan itu, diduga datang sebuah mobil dari arah berlawanan. Sehingga terjadi tabrakan, setelah tabrakan pengemudi mobil melarikan diri.