Maruf Amin dan Sandiaga Turut Berduka Atas Tsunami Banten

Ahad, 23 Desember 2018

Situasi selepas Tsunami di Pantai Carita dan Anyer, Banten.

GILANGNEWS.COM -  Calon Wakil Presiden (Cawapres) nomor urut 01, Ma'ruf Amin menyampaikan turut berduka cita dan berbelasungkawa bagi korban bencana tsunami yang menerjang pesisir Selat Sunda, pada Sabtu (22/12) malam.

"Atas bencana tsunami yang menimpa daerah Banten khususnya Anyer, Serang, Pandeglang, dan Lampung, kami mengucapkan sangat prihatin. Saya mendoakan, semoga musibah yang menimpa ini membuat masyarakat Banten dan Lampung tidak berputus asa, tapi tetap sabar dan penuh harapan," ujar Ma'ruf, dalam keterangan resmi, Minggu (23/12).

Ma'ruf meminta masyarakat bergotong royong dan mengutamakan solidaritas, dengan segera memberi bantuan kepada para korban maupun pengungsi akibat bencana itu.

"Kita harapkan kepada masyarakat. Mari kita bantu saudara kira yang terkena musibah bencana tsunami di Anyer, Serang, Pandeglang dan Lampung," pintanya.

Ia mengaku sangat bersedih lantaran dirinya memiliki ikatan emosional di Banten. Diketahui, Ma'ruf adalah cicit Syekh Nawawi Al Bantani yang kondang sebagai imam Masjidil Haram.

Terpisah, Ketua Tim Kampanye Nasional Press Release ketua TKN Erick Thohir turut menyampaikan rasa duka musibah tsunami tersebut. Dirinya juga memiliki ikatan emosional lantaran ayahnya berasal dari daerah Lampung.

"Bela sungkawa yang sedalam-dalamnya saya sampaikan kepada mereka yang kehilangan sanak keluarga juga sahabat pada bencana alam ini, semoga semua diberi kekuatan dan kesabaran," kata Erick.

Sedangkan Calon Wakil Presiden nomor urut 02, Sandiaga Uno juga mengucapkan belasungkawa dan duka cita atas terjadinya tsunami di Pandeglang. Untuk saat ini dia menyebut telah mengirim tim relawan dan sejumlah bantuan yang diperlukan oleh para korban di lokasi kejadian.

"Tim kami sudah langsung turun ke sana mendata dan memberikan apa saja bantuan yang diperlukan. Jadi relawan Prabowo-Sandi langsung bergerak untuk memastikan bahwa kita bisa bekerjasama dengan aparat pemerintahan," kata Sandi.

Sandi menyatakan akan melakukan penggalangan dana bagi korban bencana di Pantai Anyer, Pandeglang, Banten itu.

Sandi pun mengaku akan segera menggelar doa bersama dan taubat nasional mengingat saat ini kata dia Indonesia terus-menerus dihadapkan ada berbagai bencana alam.

Menurut Kepala Pusat Data Informasi dan Humas Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), Sutopo Purwo Nugroho. Kabupaten Pandeglang, Banten, menjadi wilayah yang paling terdampak tsunami. Terutama kawasan wisata dan pemukiman di sepanjang Pantai Tanjung Lesung, Sumur, Teluk Lada, hingga Carita.