Riau

Demokrat Punya 4 Kursi, Kelmi Amri Intensif Bangun Koalisi Jelang Pilkada Rohul 2020

Ketua DPC Partai Demokrat kabupaten Rokan Hulu Kelmi Amri (kiri) saat bertemu SBY.

GILANGNEWS.COM - Ketua DPC Partai Demokrat kabupaten Rokan Hulu (Rohul), Kelmi Amri, intensif melakukan komunikasi politik dengan sejumlah partai lain untuk membangun koalisi jelang Pilkada Rohul 2020.

Ia mengatakan, Partai Demokrat memerlukan koalisi agar bisa mengusung calon bupati dan wakil bupati pada Pilkada di negeri Seribu Suluk itu.

"Karena Demokrat memiliki 4 kursi di DPRD Rohul, jadi harus berkoalisi," katanya.

Dengan waktu yang masih lama, ia yakin Demokrat bisa membangun koalisi tersebut. "Karena tahapan Pilkada ini kan masih jauh, kita tunggu saja. Tahapan teknis masih jauh," kata Kelmi.

Demokrat sendiri sudah melakukan penjaringan bakal calon yang akan diusung nanti.

"Sebagai ketua DPC Demokrat, saya sudah melaksanakam perintah partai untuk membuka pendaftaran penjaringan. Dan saat ini sedang perproses. Jadi kalau untuk saya maju, kita masih menunggu lah ya," cakapnya.


Tulis Komentar