Pekanbaru

Pengamanan Pelabuhan Pekanbaru Diperketat

Pelabuhan Sei. Duku di Pekanbaru

GILANGNEWS.COM - Polresta Pekanbaru perketat pengamanan di pintu masuk dan keluar pelabuhan di Pekanbaru.

Kapolsek Sektor Pelabuhan, AKP Didi Antoni melalui Kanitreskrim Ipda Letman Z mengatakan setiap kapal yang masuk tidak luput dari pemeriksaan.

"Jelang natal dan tahun baru pengamanan semakin diperketat. Intensitas pemeriksaan juga dimaksimalkan," papar Letman dilansir tribunnews.com Rabu (21/11/2016).

Menurut Letman saat ini ada 22 pelabuhan yang terdata di wilayah Pekanbaru.

Terkait upaya pengamanan tersebut Letman menambahkan ada indikasi beberapa kapal sudah melakukan pembongkaran muatan di wilayah Perawang, Kabupaten Siak.

Kondisi itu menjadikan kapal yang masuk ke Pekanbaru sering nihil ditemukan barang ilegal maupun miras dan narkoba.

"Karena disana (Perawang) masih longgar. Jadi kapal-kapal yang masuk mudah melakukan bongkar muat," terang Letman.

Terpisah Kepala Dinas Keamanan Bandara Sultan Syarif Kasim SSK II Pekanbaru, Zaini Ahmad menyebutkan bahwa indikasi Pekanbaru menjadi tempat transit masuknya narkoba. Barang ilegal tersebut dibawa lewat jalur laut melalui beberapa pelabuhan.***

Editor: Yusuf Mario


Tulis Komentar