Pekanbaru

Plt Wako: Sore ini Kami Lunasi Pajak Tunggakan PJU ke PLN

Plt Walikota Pekanbaru, Edwar Sanger

GILANGNEWS.COM - Pelaksana Tugas atau Plt Walikota Pekanbaru Edwar Sanger mengambil langkah cepat menyikapi ancaman PT PLN yang akan memutus aliran listrik ke seluruh lampu penerangan jalan umum atau PJU, terkait tunggakan pajak sebesar Rp19,8 miliar.

Saya sudah rapat bersama Sekdako dan instansi terkait masalah tersebut. Alhamdulillah, sudah ada solusi dan sore ini kami lunasi tunggakan pajak PJU ke PLN, ujar Edwar dilansir riauterkini.com, Jumat (23/12/16).

Dijelaskan Edwar yang juga merupakan Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Riau tersebut, bahwa proses pembayaran tunggakan pajak PJU sudah diproses lewat bank. Mungkin tidak bisa langsung masuk ke rekening PLN sore ini. Ada proses kliring dan mungkin baru tuntas dalam tiga hari.

Meski demikian, Edwar menegaskan bahwa PLN tidak mungkin memutuskan aliran listrik ke seluruh PJU, karena tunggakannya sudah dibayar, meskipun belum masuk ke rekenin PLN.

Tidak ada lagi alasan PLN memutus listik PJU dan saya yakin mereka (PLN.red) juga tidak akan melakukan itu, tukasnya.

Ketika ditanya mengenai penyebab keterlambatan pembayaran pajak PJU, Edwar menyebutkan lebih disebabkan masalah administrasi. Ada dinamika yang terkadang tak berjalan sesuai rencana.

Namanya birokrasi kadang ada dinamika yang berkembang tidak sesuai rencana, tapi intinya sekarang sudah teratasi dan masyarakat tak perlu cemaskan adanya pemadaman lampu penerang jalan, jaminnya.***

Editor: Yusuf


Tulis Komentar