Pekanbaru

Investasi Online Mencurigakan, OJK Riau: Laporkan ke Hotline 1500-655

Kepala OJK Riau, M Nurdin Subandi

GILANGNEWS.COM - Otoritas Jasa Keuangan (OJK), telah melakukan upaya pencerdasan ke masyarakat dengan melakukan edukasi, sosialisasi serta iklan layanan masyarakat.

Selama 2016, telah melakukan 48 edukasi tematik di 26 kota di Indonesia.

"Selain itu juga melakukan pencegahan dan penindakan investasi yang tak punya izin melalui Satgas Waspada Investasi," ungkap Kepala OJK Riau M Nurdin Subandi, dalam Pekanbaru Insight di Radio Smart Fm 101.8 Pekanbaru, Selasa (14/2/2017).

"Kita mengimbau masyarakat agar memahami bahwa investasi merupakan kegiatan berisiko dan senantiasa mengingat slogan HAPAL dalam berinvestasi, yaitu HAti-hati janji kepastian keuntungan tidak wajar dan tanpa risiko, Pastikan legalitas perizinan lembaga dan produknya serta pahami skema investasinya dan Laporkan adanya penawaran investasi yang mencurigakan melalui saluran komunikasi berupa, telepon 1500-655, email [email protected], atau [email protected]," jelasnya.***


Sumber: Tribun


Tulis Komentar