Pekanbaru

Polda Riau Amankan 27 Wanita dan 373 Bungkus Kondom dari Panti Pijit

ilustrasi pijat

PEKANBARU, GILANGNEWS.com - Personil gabungan Polda Riau dan Satpol PP Provinsi Riau, Selasa (14/03/17) malam menggelandang sebanyak 30 orang dari kawasan perumahan Jondul Kecamatan Tenayan Raya.

Dari kawasan yang kerap beroperasi prostitusi berkedok panti pijit ini, 27 wanita diduga pekerja seks komesial (PSK) dan 3 pria diduga penikmat jasa layanan seks itu diangkut malam itu juga.

Aksi penggerebekan petugas ini tergolong tak sia-sia. Pasalnya, sedikitnya 373 bungkus kondom ditemukan dari setiap rumah yang di periksa petugas.‎

Kepala Sub Direktorat III Jatanras Direktorat Reserse Kriminal Umum (Ditreskrimum) Polda Riau AKBP Fibri Karpiananto menjelaskan, razia ini bertujuan membersihkan preman dan penyakit masyarakat.

Diterangkannya, razia yang berjalan selama 90 menit ini, petugas menyisir setiap gang-gang jalan dan setiap pintu panti pijit tersebut.

"Razia ini bagian dari program quick wins, sasaranya penyakit masyarakat yang terdapat di daerah Jondul," kata Fibri dilansir beritariau,com.

Penemuan ratusan kondom ini, lanjut Fibri, memperkuat dugaan bahwa kawasan itu marak tindak prostitusi.

"Alat kontrasepsi (kondom) sebanyak  373 bungkus kita temukan. Bahkan, ada dua buku catatan tamu dan semuanya langsung kita bawa," sambungnya.

Di Mapolda Riau, 30 orang yang diangkut tersebut didata identitasnya. "Untuk penanganan mereka, kita serahkan ke Satpol PP Provinsi Riau," ujar Fibri.***


Tulis Komentar