Riau

Baru Dua Balon Gubernur Riau Daftar Ke PDI P

RIAU, GILANGNEWS.com - Penjaringan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Riau dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) terlihat 'sepi peminat'. Sejak dibukanya proses penjaringan 16 Mei lalu, baru dua orang yang mendaftar ke partai besutan Megawati Soekarno Putri itu.

Kedua Bakal Calon yang mendaftar adalah HM Harris yang saat ini masih menjabat Bupati Pelalawan dua periode dan Indra Muchlis Adnan, Mantan Bupati Indragiri Hilir.

Ketua DPD PDIP Riau, Kordias Pasaribu menampik kondisi PDIP tersebut dikatakan sepi peminat. Pasalnya, pendaftaran penjaringan Balon Cagub dab Cawagub ditutup sementara rapat kerja nasional (Rakernas) di Bali

"Bukan (sepi peminat), kemaren kan kita memang tutup, hari ini baru buka, karena kemaren kita baru ikut Rakernas di Bali, " terangnya.

Dengan adanya rakernas itu katanya, kader yang menjadi panitia penerimaan tidak bisa melayani proses pendaftaran yang dibuka sejak 16 Mei itu.

"Kemaren ada teman-teman yang mau mendaftar,  tapi kita tidak bisa langsung terima,  karena rata rata yang mau daftar itu  langsung saya yang menerima sebagai ketua DPD," cakapnya.

Lebih lanjut,  ia mengatakan PDIP akan terus membuka penjaringan terhadap bakal calon eksternal PDIP. "Jadi kita bukan sepi peminat,  tapi karena kita baru mulai aktif lagi baru hari ini buka,  bulan puasa juga kan, makanya baru buka lagi," tukasnya


Tulis Komentar