Pekanbaru

Tabrak Pengendara Motor, Ternyata Dua Oknum Anggota Polisi Ini Positif Narkoba

PEKANBAU, GILANGNEWS.com - Diduga tak konsentrasi saat mengemudi, sebuah mobil Avanza Velos warna putih mengalami kecelakaan dan menabrak sepeda motor Suzuki Shogun di Jalan Prambanan, persis di depan kantor Ditresnarkoba Polda Riau, Ahad (27/8/2017) pagi, sekitar pukul 09.00 WIB.

Beruntung, tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut. Namun, pengendara sepeda motor bernama Firman Bernaldo (51) dan istrinya Basaria Manik (40) serta anaknya Gabriel Fernandef (5) mengalami luka serius akibat tabrakan tersebut.

Kasat Lantas Polresta Pekanbaru Kompol Rinaldo Aser Sik SH mengatakan, petugas Ditresnarkoba dan warga setempat yang mengetahui kecelakaan tersebut langsung mengevakuasi korban. Selanjutnya, korban yang merupakan ayah, ibu dan anak itu dilarikan ke RS Bhayangkara Polda Riau guna mendapat perawatan intesif.

Informasi yang dihimpun di Kepolisian, diduga pengemudi mobil Toyota Avanza yang dikemudikan oleh Brigadir AP berpenumpang Bripda RHJ dan wanita berinisial DP, pada saat mendahului sepeda motor Suzuki Shogun yang dikendarai korban, tidak konsentrasi dan tidak memperhatikan jarak dengan kendaraan yang ada di depannya, sehingga mengakibatkan terjadinya kecelakaan lalu lintas.

"Pengemudi mobil Avanza (Brigadir AP) diduga, tidak konsentrasi dan tidak memperhatikan jarak dengan kendaraan yang ada di depannya saat akan mendahului," kata Rinaldo Aser, Senin (28/8/2017).

Akibat kecelakaan itu, Firman Bernaldo mengalami luka di wajah, kaki kiri dan kanan dan patah dibahu kiri. Sedangkan istrinya Basaria Manik mengalami luka lecet di bagian kaki kanan, memar di dada dan tangan kanan serta pusing.

"Untuk anak korban hanya mengalami luka di tangan. Ketiga korban saat ini dirawat di RS Bhayangkara Polda Riau," jelas Rinaldo.

Rinaldo menambahkan, kasus kecelakaan lalu lintas ini, ditangani oleh unit Laka Lantas Polresta Pekanbaru guna proses selanjutnya.

Dikonfirmasi terpisah, Kabid Propam Polda Riau Kombes Pol Pitoyo Agung Sik membenarkan, peristiwa Lakalantas yang melibatkan personil Polres Kampar tersebut.

"Benar, hasil tes urine yang dilakukan terhadap kedua personil Polres Kampar (Brigadir AP dan Bripda RHJ) juga positif Met Amphethamin dan Amphethamin," ujar Pitoyo saat dikonfirnasi melalui telepon selulernya.

Lanjut dikatakannya, terhadap yang bersangkutan juga telah diamankan di Propam Polda Riau guna menjalani pemeriksaan lebih lanjut. "Untuk penumpang mobil Avanza, wanita berinisial DP yang juga merupakan rekan Brigadir AP, tes urinenya juga positif mengandung Met Amphethamin dan penanganannya diserahkan ke Ditresnarkoba Polda Riau," tutup Pitoyo.


Tulis Komentar