Legislator

Waktu Sosialisasi Pendek, Putra Firdaus Turun Gunung Mensosialisasikan Ayahnya

Al Farabi Putra ke 2 Dr H Firdaus ST MT melakukan sosialisasi di Kabupaten Bengkalis

Putra Firdaus Ikut Bersosialisasi

GILANGNEWS.COM - Banyak cara yang dilakukan tim koalisi dan juga tim relawan untuk mengenalkan sosok calon Gubernur dan Wakil Gubernur Riau 2019-2024, Dr H Firdaus ST MT-Rusli Effendi SPdI SE MSi kepada masyarakat. 

Jadwal kampanye sudah ditetapkan KPU sesuai zonasi, sekali kampanye itu ditetapkan untuk tiga kabupaten/kota, satu kabupaten/kota diberi waktu tiga hari. Sementara satu kabupaten/kota itu sangat luas, dan tidak akan tercover oleh pasangan calon (paslon) untuk mendatangi undangan masyarakat yang menginginkan paslon hadir. Belum lagi jarak tempuh, yang pasti menguras tenaga juga.

Namun dengan kondisi itu, putra Firdaus, Al Farabi pun ikut mensosialisasikan ayahnya dengan kelompok yang berbeda. Dan juga dengan lokasi yang berbeda tapi tetap dalam zonasi yang ditentukan KPU. 

Bersama Al Farabi yang ikut mengenalkan Firdaus-Rusli, ada keponakan Firdaus, Isur, adik kandung Firdaus Fadil, saudara Firdaus, Thamrin, dengan juru bicara Hengki, serta beberapa anak angkat Firdaus. Al Farabi menyebutkan ini tim kecil yang mempunyai keinginan yang sama untuk terus mensosialisasikan Firdaus-Rusli sampai ke pelosok-pelosok Riau.

"Kami memperkenalkan Ayah (Firdaus, red) bersama pasangannya pak Rusli Effendi kepada masyarakat daerah Bengkalis Kamis (22/2/18), dan minta dukungan kepada masyarakat untuk memenangkan Ayah di Pilgubri ini," kata Al Farabi.

Agenda sosialisasi ini, dilakukan sembari meresmikan sejumlah posko pemenangan Firdaus-Rusli, di Siak, dan di Sungai Pakning, Bengkalis. 

Tidak hanya itu, Al Farabi bersama tim juga mendatangi keluarga besarnya di Sungai Apit, juga minta dukungan dan doa restu. "Mudah-mudahan Ayah dapat menjadi pemenangnya, dan juga dapat tetap amanah dalam menjadi pemimpin Riau nantinya," ujarnya.
 


Tulis Komentar