x
Kegiatan Pembangunan Pemko Pekanbaru di Kampung Melayu Rp 4 Milyar Lebih
IR Syafril

Kegiatan Pembangunan Pemko Pekanbaru di Kampung Melayu Rp 4 Milyar Lebih

Senin, 14 November 2016 - 13:47:07 wib | Di Baca : 2661 Kali
GILANGNEWS.COM- Kegiatan pembangunan Pemerintah Kota Pekanbaru selama masa kepemimpinan DR H Firdaus ST MT - Ayat Cahyadi di Kelurahan Kampung Melayu, Sukajadi, Pekanbaru, mencapai Rp 4.024.119.586.
 
Kegiatan pembangunan saluran drainase/gorong-gorong, dilakukan pada tahun 2014, senilai Rp 1.365.600.000, dan kembali dilakukan pada 2015 senilai Rp 100.000.000. Jadi totalnya sebesar Rp 1.465.600.000.
Walikota Pekanbaru DR H Firdaus ST MT, saat peletakan batu pertama di pembangunan RLH
 
Kegiatan pembangunan jalan lingkungan, kata Ir Syafril, Plt Kadis Perumahan, Permukiman dan Cipta Karya (PPCK) Kota Pekanbaru, Senin (14/11/2016), senilai Rp 343.064.178.
 
"Ada tiga jalan lingkungan yang dikerjakan dengan anggaran sebesar itu," ujarnya.
 
Pembangunan jaringan air bersih atau air minum, ujar Syafril, dilakukan dengan anggaran sebesar Rp 105.000.000.
 
"Peningkatan infrastruktur tahun 2015 dengan nilai Rp 1.984.000.000, serta jalan lingkungan yang dilakukan melalui Pengembangan Perumahan dan Pemukiman Berbasis Masyarakat atau OMS senilai Rp 126.455.408," tutur Syafril.***


Sumber :
Editor :









Baca Juga Topik #Pekanbaru
Loading...

Ikuti Terus GilangNews Melalui Sosial Media


GilangNews




BERITA TERKAIT
TUILIS  KOMENTAR
Loading...
BERITA SEBELUMNYA