x
Paripurna Penyampaian Ranperda Tentang Pengerustamaan Gender Pekanbaru

Paripurna Penyampaian Ranperda Tentang Pengerustamaan Gender Pekanbaru

Selasa, 01 Agustus 2023 - 00:55:48 wib | Di Baca : 720 Kali

PEKANBARU- DPRD Pekanbaru menggelar Rapat Paripurna Penyampaian Ranperda Tentang Pengerustamaan Gender Pekanbaru, Selasa (1/8/2023). Rapat dipimpin Ketua DPRD Pekanbaru Muhammad Sabarudi ST, di dampingi Wakil Ketua DPRD dan anggota DPRD lainnya.

Sementara dari Pemko, hadir Sekdako Pekanbaru Indra Pomi Nasution, para kepala OPD dan unsur Forkopimda.

Ranperda ini  merupakan usulan Pemko Pekanbaru. Sekdako Pekanbaru Indra Pomi Nasution menyampaikan, Ranperda ini diusulkan agar perempuan berperan dalam perencanan dan pelaksanaan pembangunan.

Menurutnya, selama ini perempuan jarang dilibatkan dalam perencanaan pembangunan, karena adanya pembatasan peran perempuan. Padahal mereka mampu. Perda kesetaraan gender sudah saatnya di terapkan di setiap instansi pemerintah, agar perempuan berperan dalam perencanan dan pelaksanaan pembangunan.

Untuk penggodokan Ranperda Pengarusutamaan Gender ini, nantinya melibatkan tim ahli dari akademisi serta masukan sejumlah aktivis perempuan.

"Nantinya, Perda tersebut dapat berpihak pada kaum perempuan, bukan hanya di instansi pemerintah tapi di semua lini strategis pembangunan," harapnya.

Ketua DPRD Pekanbaru Muhammad Sabarudi ST mengatakan, setelah Ranperda ini disampaikan, pihaknya akan membahas sesuai dengan tahapannya.

"Pastinya kita undang leading sektor terkait untuk pembahasan nanti. Tentunya melalui komisi terkait. Mudah-mudahan tahun ini bisa selesai," katanya. *

Galery foto kegiatan : 


Editor :
Sumber : GN 1

BERITA TERKAIT
TUILIS  KOMENTAR
BERITA SEBELUMNYA