x
Distanak Pekanbaru Imbau Peternak Tak Jual-Beli Sapi Bali
Kepala Distanak Pekanbaru, El Syabrina

Distanak Pekanbaru Imbau Peternak Tak Jual-Beli Sapi Bali

Jumat, 10 Maret 2017 - 15:37:37 wib | Di Baca : 2525 Kali

Gilangnews.com - Dinas Peternakan dan Pertanian (Distanak) Kota Pekanbaru mengklaim 70 persen peternak di Pekanbaru lebih suka sapi Bali jika dibandingkan sapi lokal. Selain harga jual sapi Bali yang tinggi di pasaran, kualitas daging juga lebih banyak jika dibandingkan sapi lokal.

“Selain lebih besar, harga jual sapi Bali mencapai Rp15 juta per ekornya. Kalau sapi lokal paling tinggi itu Rp12 juta. Peminat juga lebih banyak yang membeli sapi Bali,” kata Kepala Distanak Pekanbaru, El Syabrina dilansir cakaplah, Jumat (10/3/2017).

Meski begitu, Distanak Pekanbaru tahun ini sudah mengeluarkan imbauan kepada seluruh peternak di Pekanbaru agar tidak melakukan jual beli sapi Bali.

“Untuk saat ini tidak diperkenankan menjual ataupun beli ternak sapi Bali. Baik dari luar maupun dalam kota. Hal ini disebabkan karena banyaknya sapi Bali yang mati akibat terkena virusjembrana,” tukasnya.***


Sumber :
Editor :









Baca Juga Topik #Pekanbaru
Loading...

Ikuti Terus GilangNews Melalui Sosial Media


GilangNews




BERITA TERKAIT
TUILIS  KOMENTAR
Loading...
BERITA SEBELUMNYA