Sahril Menang Aklamasi dan Kembali Pimpin DPD II Golkar Pekanbaru 2020-2025

Ahad, 30 Agustus 2020

Sekretaris DPD I Golkar Provinsi Riau Indra Gunawan menyerahkan bendera petaka kepada Ketua DPD II terpilih H Sahril SH MH

PEKANBARU - Akhirnya H Sahril SH MH kembali dipilih menjadi ketua DPD II Partai Golkar Pekanbaru periode 2020-2025 secara Aklamasi.

Hal ini ditetapkan pada hasil Musda X Partai Golkar Pekanbaru, yang dibuka langsung oleh Ketua DPD I Partai Golkar Provinsi Riau H Syamsuar, dan juga dihadiri oleh Walikota Pekanbaru H Firdaus MT, serta undangan Musda, Ahad (30/8) di Hotel Alpha Pekanbaru.

Tepat pukul 14.44 WIB secara resmi dibacakan oleh pimpinan sidang ketua DPD I Golkar Riau yang diwakili Sekretaris Golkar Riau, selaku pimpinan sidang Musda Indra Gunawan Eet. Membacakan hasil Musda, dengan menegaskan bahwa H Sahril kembali didapuk menjadi ketua Golkar Pekanbaru, dan disambut suka cita oleh para pendukung nya.

"Dengan ini ditetapkan Syahril sebagai Ketua Golkar Pekanbaru periode 2020-2025," kata Eet.

Kata Eet, seperti yang ditegaskan ketua terpilih, Sahril, untuk dapat mengembalikan kejayaan Golkar di kota Pekanbaru seperti periodesasi sebelumnya.

"Berat tugas Pak Sahril ni, mengembalikan kejayaan partai Golkar untuk priode selanjutnya yakni pimpinan di DPRD," kata Eet lagi.

Tiga calon yang gagal menang pun masih bertahan mengikuti prosesi musda, seperti 
Ida Yuliati Susanti, Parisman Ihwan serta Masni Ernawati. Ketiganya pun setelah penetapan memberikan dukungan moril dan siap membantu Sahril untuk mencapai target Golkar menang dalam kancah apapun di Pekanbaru.

Ketua DPD Golkar Pekanbaru terpilih, Sahril menyatakan terimakasihnya atas kepercayaan dengan ditetapkan dirinya  sebagai Ketua DPD Partai Golkar Kota Pekanbaru periode 2020-2025.

"Saya siap untuk mengembalikan kejayaan Golkar di Pekanbaru. Kursi Golkar di DPRD yang saat ini hanya ada empat dari total 45 kursi, diharapkan nantinya bisa bertanbah sampai menempati kursi pimpinan," tegasnya.