MTQ Tingkat Kecamatan Kulim Resmi Dibuka Sekko Jamil

Senin, 15 Maret 2021

Sekko Pekanbaru M Jamil (tujuh dari kiri) foto bersama perangkat Kecamatan Kulim dan panitia, usai membuka MTQ) Tingkat Kecamatan Kulim ke-1 tahun 2021, resmi dibuka di Agro Wisata Pelangi, Jalan Pasiran Kelurahan Mentangor, Senin siang (15/3/2021).

GILANGNEWS.COM - Musabaqah Tilawatil Qur'an (MTQ) Tingkat Kecamatan Kulim ke-1 tahun 2021, resmi dibuka di Agro Wisata Pelangi, Jalan Pasiran Kelurahan Mentangor, Senin (15/3/2021). 

MTQ yang baru pertama kali digelar di Kecamatan Kulim, sejak dimekarkan awal Tahun 2021 kemarin, dibuka langsung Sekko Pekanbaru M Jamil. 

Seperti diketahui, MTQ Tingkat Kecamatan Kulim ini, diikuti 30 qori-qoriah se-Kecamatan Kulim, yang terdiri dari 10 tingkat anak-anak, 10 tingkat remaja dan 10 tingkat dewasa. Pelaksanaan MTQ mulai Senin siang hingga Selasa malam (16/3/2021).

30 qori-qoriah ini lah yang dipastikan tampil, untuk memperebutkan juara di masing-masing tingkatan. 

Dalam sambutannya, Sekko Pekanbaru M Jamil mengapresiasi pelaksanaan MTQ tingkat Kecamatan Kulim ini. Apalagi pelaksanaannya sangat meriah, yang didukung semua masyarakat Kecamatan Kulim. 

Jamil meminta, nantinya MTQ ini bukan hanya sekadar perlombaan saja. Namun lebih kepada menjalankan, memahami dan mengamalkan ajaran-ajaran yang terkandung di dalam Al-Qur'an.

"Kecamatan Kulim merupakan Kecamatan yang pertama melaksanakan MTQ tingkat kecamatan. Diharapkan nantinya muncul bibit-bibit baru Qori-qoriah terbaik, sehingga dapat bertanding ditingkat Kota dan Provinsi," pinta Jamil.

Melalui MTQ ini juga, masih kata Jamil, diharapkan menambah kebersamaan dan kekompakan masyarakat Kecamatan Kulim. Tentunya ini harus tetap dipertahankan dan terpelihara, guna mencapai tujuan pembangunan Pekanbaru Smart City Madani. 

"Kita tahu, anak generasi penerus ke depannya, perlunya tidak hanya bisa teknologi. Tapi juga perlu pandai ilmu agama, mengaji dan manfaatkan Al-Qur'an dalam kehidupan sehari-hari untuk mencapai tujuan bersama dalam pembangunan," harapnya lagi. 

Pemko Pekanbaru sendiri pada MTQ tingkat Provinsi Riau nantinya, membidik target juara umum. Tentunya untuk mencapai itu semua, dari sekarang para Qori-qoriah harus sekuat tenaga untuk mencari bibit-bibit unggul di tingkat Kecamatan di Pekanbaru. 

Terpisah, Ketua Panitia MTQ ke- 1 Kecamatan Kulim Alizar menyampaikan, bahwa untuk pelaksanaan MTQ ini dipusatkan di Masjid Paripurna Al Husni Jalan Kampar Kelurahan Mentangor. 

"Kami mengucapkan terima kasih kepada seluruh panitia MTQ dan Pengurus Masjid Al Husni, yang sudah bekerja keras mempersiapkan pelaksanaan MTQ tingkat kecamatan ini. Tak lupa juga juga terima kasih kepada seluruh donatur, yang sudah memberikan bantuan untuk mensukseskan MTQ ini," katanya. ***