
Pasar Cik Puan
GILANGNEWS.COM - Harga emas di Kota Pekanbaru terus mengalami kenaikan pada awal tahun 2026. Kenaikan tersebut terpantau di sejumlah toko emas di Pasar Tradisional Cik Puan, dengan harga emas per gram kini mencapai Rp2.300.000.
Berdasarkan pantauan di lapangan, meskipun harga emas mengalami tren kenaikan, aktivitas jual beli di pasar tradisional tersebut terbilang stabil. Para pedagang menyebut, kenaikan harga justru mendorong sebagian masyarakat untuk menjual emas yang dimiliki.
Salah seorang pedagang emas di Pasar Cik Puan, Arya, mengatakan kenaikan harga emas di awal tahun membuat jumlah penjual lebih banyak dibandingkan pembeli.
“Harga emas naik di awal tahun. Kalau lagi naik seperti ini, lebih banyak orang yang menjual emas ke toko. Harga emas per gram sekarang sekitar Rp2.300.000,” ujarnya.
Hal senada disampaikan pedagang lainnya, Haji Sukiman. Ia menjelaskan bahwa fluktuasi harga emas dipengaruhi kondisi global, sehingga membuat transaksi jual beli berlangsung relatif tenang.
"Kalau sekarang memang naik, tapi pergerakannya bisa naik dan turun. Saat harga naik seperti ini, penjualan cenderung santai atau stabil. Ada yang mau jual takut harga turun, tapi ada juga yang menahan karena khawatir harga naik lagi," kata Haji Sukiman.
Para pedagang menilai, meskipun harga emas mengalami kenaikan signifikan di awal 2026, kondisi tersebut belum berdampak besar terhadap volume transaksi.
Masyarakat dinilai lebih berhati-hati dalam mengambil keputusan, baik untuk menjual maupun membeli emas.
Pedagang di Pasar Tradisional Cik Puan pun optimistis aktivitas perdagangan emas akan tetap stabil dalam jangka pendek, seiring masyarakat menyesuaikan diri dengan pergerakan harga emas yang fluktuatif.