
Walikota Pekanbaru Agung Nugroho
GILANGNEWS.COM - Walikota Pekanbaru Agung Nugroho mendapat undangan untuk mengikuti workshop pengelolaan sampah di Jepang bersama Menteri Koordinator Bidang Pangan. Kegiatan tersebut dijadwalkan berlangsung mulai 25 Januari dan akan dilaksanakan selama tujuh hari.
Workshop ini akan membahas pengelolaan sampah dengan pendekatan ekonomi sirkuler yang dinilai menjadi solusi berkelanjutan dalam mengatasi persoalan sampah di Indonesia.
Para peserta akan mempelajari langsung sistem dan teknologi pengelolaan sampah yang telah diterapkan secara efektif di Jepang.
Pekanbaru menjadi salah satu dari enam daerah yang terpilih untuk mengikuti program tersebut. Selain Pekanbaru, daerah lain yang ikut serta yakni Yogyakarta, Bogor, Mojokerto, Lampung Selatan, dan Kabupaten Toba.
Seluruh biaya kegiatan, mulai dari keberangkatan hingga pelaksanaan workshop, ditanggung sepenuhnya oleh pihak Jepang. Hal ini memberikan kesempatan besar bagi daerah peserta untuk menimba ilmu tanpa membebani anggaran daerah.
"Semoga kita mendapatkan banyak ilmu untuk menyelesaikan persoalan sampah di Kota Pekanbaru. Ini menjadi motivasi bagi kami untuk lebih serius dan semangat dalam menangani masalah sampah," kata Agung, Rabu (21/1/2026).
Ia juga menegaskan, upaya penanganan sampah di Pekanbaru mendapat perhatian langsung dari pemerintah pusat. “Semangat kita menyelesaikan persoalan sampah di Pekanbaru ini juga menjadi penilaian dari menteri,” tambahnya.
Melalui keikutsertaan dalam workshop internasional tersebut, Agung mengaku optimis dapat menghadirkan terobosan baru dalam pengelolaan sampah yang lebih modern, efektif, dan berkelanjutan.