Said Usman Abdullah Maju di Pilwako Pekanbaru, Dipinang 5 Partai

Rabu, 27 Juli 2016

Ketua Fraksi Gabungan DPRD Pekanbaru Said Usman Abdullah yang juga maju pada Pilwako Pekanbaru 2017

Gilangnews.com - Kontestan Pilwako Pekanbaru Said Usman Abdullah (SUA), optimis akan diusung beberapa partai, untuk maju pada helat pesta demokrasi di Kota Bertuah nanti.
 
Setidaknya, dalam lima partai, dirinya berkonsolidasi dan masuk bursa survei. Lima partai tersebut yakni PDI-P, NasDem, Gerindra, Demokrat dan PPP, partai yang dipimpinnya di Kota Pekanbaru. SUA semakin optimis untuk maju di Pilwako tersebut.
 
Bahkan di Partai Demokrat sendiri, dirinya sudah fit and propertest. Diakui SUA, keoptimisan tersebut karena memang dia masuk persyaratan yang perlukan partai. Mulai popularitas, elektabilitas, kader militan partai hingga finansial.
 
"Makanya dari segi apapun, kita masuk persyaratan partai," katanya saat berbincangan dengan Tribunpekanbaru.com, Rabu (27/7/2016). Lebih dari itu, SUA masih komit maju sebagai Walikota, meski hasil survei belum keluar secara menyeluruh.
 
Siapa pendamping untuk maju? SUA yang juga Ketua Fraksi Gabungan DPRD Pekanbaru ini mengatakan, hingga saat ini belum bisa menetapkannya. Bahkan siapapun pendampingnya nanti untuk maju di Pilwako, dia siap dengan syarat, calon yang dijadikan pendampingnya masuk dalam persyaratan yang ditetapkan partai yang akan mengusung.
 
"Sampai hari ini, kita serius maju. Tidak main-main. Saya sudah siapkan semua persyaratan yang diminta. Khusus DPC PPP Pekanbaru sendiri, tidak ada masalah. Mendukung saya," katanya. [P]
 
Sumber Tribun