Karhutla Terus Terjadi di Riau, Tiga Daerah Ini Diselimuti Kabut Asap

Ahad, 25 Agustus 2019

Kabut asap menyelimuti kota Pekanbaru.

GILANGNEWS.COM - Kebakaran hutan dan lahan (Karhutla) di Riau masih terus terjadi. Meski sudah dilakukan upaya pemadaman, tetap saja kebakaran masih terjadi. Malah setiap hari kadang muncul titik api baru.

Kondisi ini menyebabkan kabut asap menyelimuti sejumlah daerah. Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) stasiun Pekanbaru mencatat setidaknya ada 3 wilayah yang sampai saat ini masih diselimuti kabut asap.

"Tiga wilayah itu adalah Pekanbaru, Indragiri Hulu dan Pelalawan," ujar Prakirawan BMKG Stasiun Pekanbaru Sanya Gautami, Ahad (25/8/2019).

Selain mengancam keseharan, kabut asap juga menyebabkan jarak pandang menurun. Di Indragiri Hulu jarak pandang hanya 2 Kilometer. "Sementara di Pekanbaru dan Pelalawan sama-sama 3 kilometer," cakapnya.

Disampaikan Sanya, hari ini di Riau terdeteksi 58 titik panas yang tersebar di delapan kabupaten/kota di Riau. Rinciannya, di Bengkalis sebanyak 15 titik, Kepulauan Meranti 5 titik, Kampar 1 titik, Pelalawan 20 titik, Rohil 2 titik, Siak 1 titik, Inhil 13 dan Inhu sebanyak 1 titik.

Dari 58 titik panas tersebut, 39 titik dipastikan adalah kebakaran lahan karena memiliki level confidence di atas 70 persen. Titik api itu berada di Bengkalis 13 titik, Kepulauan Meranti 4 titik, Kampar 1 titik, Pelalawan 15 titik, Rohil 1 titik, Siak 1 titik, Inhil 3 titik dan Inhu 1 titik.