GILANGNEWS.COM - Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (Disdalduk KB) Kota Pekanbaru mendata ada 35.782 peserta aktif gunakan alat kontrasepsi jenis suntik. Angka ini lebih tinggi daripada jenis alat kontrasepsi yang lain.
Jumlah itu tersebar di 12 kecamatan. Kepala Disdalduk KB Kota Pekanbaru Muhammad Amin menyebut, di Kecamatan Sukajadi tercatat sebanyak 1.216 peserta KB aktif yang gunakan alat kontrasepsi jenis suntik.
Sementara di Kecamatan Pekanbaru Kota sebanyak 542 orang, Kecamatan Sail sebanyak 686 orang, Kecamatan Lima Puluh 686 orang, Kecamatan Senapelan 859 orang. Kemudian, di Kecamatan Rumbai sebanyak 4.556 orang, Kecamatan Bukit Raya sebanyak 3.739 orang, dan Kecamatan Tampan sebanyak 6.850 orang.