GILANGNEWS.COM - Satu unit rumah di Jalan Kamboja, Kelurahan Tobek Godang, Kecamatan Tampan, Pekanbaru, ludes dilalap si Jago Merah. Diduga kebakarn terjadi akibat korsleting arus listrik.
Kebakaran diketahui bermula saat pemilik rumah bernama Sarjono bersama istri dan anaknya berada di lantai 2 rumahnya. Ketika itu Sarjono sedang memasang kipas angin di kamar anaknya.
Lalu anak Sarjono keluar dari dalam kamar untuk turun ke lantai I. Pada saat itu anak korban melihat cahaya dari dalam gudang yang berada di lantai 2. Ternyata cahaya bersumber dari api dalam gudang.