GILANGNEWS.COM - Sepanjang tahun 2020, Indonesia tercatat telah menghadapi sebanyak 3.253 bencana. Karenanya Presiden Joko Widodo (Jokowi) berharap semua pihak tetap tangguh dan kuat menghadapi setiap cobaan, ujian dan tantangan yang diakibatkan oleh bencana hidrometeorologi maupun geologi.
"Tadi Pak Doni menyampaikan satu tahun kemarin saja kita menghadapi 3.253 bencana, per hari kurang lebih sembilan bencana. Bukan sebuah angka yang kecil tapi cobaan, ujian dan tantangan itu yang harus kita hadapi baik bencana hidrometeorologi maupun geologi," kata Presiden, saat membuka Rakornas Penanggulangan Bencana 2021 di Istana Negara, Jakarta, Rabu (3/3/2021).
Dijelaskannya angka 3.253 bencana sepanjang tahun 2020, itu diterimanya berdasarkan laporan Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB). Sehingga jika dirincikan dalam satu hari sepanjang tahun 2020, Indonesia menghadapi sembilan bencana bersamaan.