GILANGNEWS.COM - PT Pertamina (Persero) mengatakan masih ada satu titik api yang menyala di bundwall atau tanggul kilang minyak di Cilacap, Jawa Tengah hingga Sabtu (12/6) pagi.
Area Manager Communication, Relations, dan CSR Kilang Pertamina Cilacap Hatim Ilwan menyebut pihaknya masih melakukan lokalisir di sekitar titik api menyala. Dia memastikan berbagai tangki penyimpanan benzene di sekitar titik api sudah dikosongkan.
"Update pagi ini masih ada satu titik api yang masih kami lokalisir untuk dilakukan pemadaman. Lokasinya di luar tangki, di bundwall (tanggul)," bebernya kepada CNNIndonesia.com, Sabtu (12/6).