GILANGNEWS.COM - Detasemen Khusus (Densus) 88 Antiteror Polri kembali menangkap terduga teroris jaringan Jamaah Ansharut Daulah (JAD). Ada satu orang lagi yang ditangkap di Pangandaran.
"Penangkapan 3 tersangka teroris jaringan terorisme kelompok JAD di wilayah Jabar pada 16 Juni 2021. Ada 3 tersangka, yang pertama, inisial T alias AU, kemudian RAH alias BM, dan SU alias SUK," ujar Kabag Penum Divisi Humas Polri Kombes Ahmad Ramadhan kepada wartawan di Bareskrim, Jumat (18/6/2021).
Ramadhan mengungkapkan ketiga terduga teroris itu merupakan pemateri kajian terhadap anggota JAD lainnya di beberapa tempat. Salah satunya dengan melakukan idad di Gunung Galunggung pada September 2019 lalu.