GILANGNEWS.COM - Kematian harian akibat Corona di Indonesia sudah menyentuh angka ribuan kasus. Beredar narasi yang menyebut penambahan jumlah kematian RI tertinggi di dunia. Bagaimana faktanya?
Sebagaimana diketahui, data penambahan kasus Corona ini disampaikan melalui Twitter resmi Kemenkes RI dan Humas BNPB, Rabu (7/7/2021). Data diperbarui setiap hari dengan cut off setiap pukul 12.00 WIB.
Dengan penambahan ini, total kumulatif kasus COVID-19 yang ditemukan di Indonesia sejak Maret 2020 hingga hari ini berjumlah 2.379.397 kasus.