GILANGNEWS.COM - Para atlet dan pelatih Pekan Olahraga Nasional (PON) Riau, akan menemui Gubernur Riau Abdul Wahid terkait besaran bonus yang akan diberikan tidak sesuai dengan janji.
Pasalnya, besaran bonus yang belum dibayarkan Pemerintah Provinsi (Pemprov) Riau akan dikurangi dari nilai yang dijanjikan. Dari bonus Rp300 juta untuk peraih medali emas, kini dikurangi menjadi Rp129 juta.
Begitu juga dengan peraih medali perak dan perunggu, yang tentunya lebih kecil dari peraih medali emas.