Pekanbaru On The Track: Proyek Tol Lingkar dan KIT Disorot Pemerintah Pusat

Rabu, 23 April 2025 | 15:13:32 WIB
Agugng nugroho (walikota pekanbaru)

GILANGNEWS.COM - Lobi-lobi Walikota Pekanbaru Agung Nugroho ke pemerintah pusat terkait infrastruktur membuahkan hasil.

Penasehat khusus presiden bidang digitalisasi dan teknologi pemerintahan mengutus tim monitoring Proyek Strategis Nasional (PSN) jalan tol lingkar Pekanbaru dan Kawasan Industri Tenayan (KIT) pada pekan depan.

Tim akan melakukan monitoring di Pekanbaru pada Senin hingga Rabu 28-30 April 2025 dan akan membahas tentang pengembangan rencana KIT dan jalan tol lingkar luar.

  • Baca Juga BPJS Ketenagakerjaan Tambah Peserta Pekerja Informal
  • Baca Juga Kini BPJS Ketenagakerjaan Siapkan Program Jaminan Pensiun.
  • Baca Juga Biaya Kecelakaan Kerja bagi yang ikut Program BPJS diTanggung 100 %
  • "Alhamdulillah kita bergerak cepat dan sudah dipastikan tim monitoring dari pusat akan turun, semoga terus on the track," kata Walikota Agung kepada wartawan, Rabu (23/4/2025).

    Selain KIT dan tol lingkar luar, Agung juga nantinya akan menyampaikan usulan terkait jembatan Siak V.

    Agung menyebut, berkaca dari jembatan Siak IV, ketika sudah dibangun dan dimanfaatkan nilai investasi semakin terbuka.

    "Ini jembatan Siak V kalau dibuka tak ada sekatan lagi antara Pekanbaru kota dan Rumbai, makanya kita kolaborasi dengan pemprov dan pemerintah pusat," cakapnya.

    Terkini