GILANGNEWS.COM - Berdasarkan jadwal yang telah ditetapkan, Besok, Jumat 2 Mei 2025, Jemaah Calon Haji (JCH) Kota Pekanbaru harus mengantarkan koper besar ke Cargo Bandara Internasional Sultan Syarif Kasim Pekanbaru.
Hal itu dijelaskan Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Pekanbaru Syahrul Mauludi melalui Kepala Subbag TU Kemenag Pekanbaru Abdul Wahid, Kamis (1/05/2025).
"Untuk JCH Pekanbaru keberangkatan pertama ke Asrama Haji Batam pada Sabtu 3 Mei, pada Jumat 2 Mei, mereka sudah harus menghantarkan koper besar ke Cargo Bandara, ini agar diperhatikan oleh JCH Pekanbaru," ingat Wahid.