GILANGNEWS.COM - Mobil Fortuner BM 1754 NW menghantam pembatas fly over di persimpangan Jalan Jenderal Sudirman-Jalan Tuanku Tambusai, Rabu (23/10/2019) malam. Sopir minibus itu kehilangan kendali saat disalip ojek online (ojol).
"Kecelakaan terjadi sekitar pukul 19.30 WIB tadi. Kejadian itu mengakibatkan pembatas fly over Tambusai-Sudirman Pekanbaru rusak," ujar Kasat Lantas Polresta Pekanbaru, AKP Emil Eka Putra.
Emil menjelaskan, mobil Fortuner dikendarai H Juli (60), warga Jalan Kassa, Kelurahan Tangkerang Tengah, Kecamatan Marpoyan Damai, Pekanbaru. Ketika kejadian, korban bergerak dari arah Simpang Tiga menuju arah Kantor Walikota Pekanbaru.