GILANGNEWS.COM - Kementerian Kesehatan China mengumumkan pada Minggu (9/2) pagi waktu Indonesia bahwa jumlah penderita virus corona di negara itu melonjak menjadi 37.198 kasus, setelah 2.600 kasus baru dilaporkan.
Selain itu, Pemerintah China juga mengumumkan ada delapan kematian baru. Sehingga, kini jumlah pasien yang meninggal akibat virus corona menjadi 811 di China.
Pengumuman ini diberitahu beberapa jam setelah China melaporkan jumlah korban yang meninggal akibat virus novel corona ini sebesar 803.