GILANGNEWS.COM - Orang Dengan Pemantauan (ODP) Virus Corona (Covid-19) di Provinsi Riau sampai saat ini naik menjadi 193 orang, dari sebelumnya hanya 135 orang.
Sedangkan Pasien Dalam Pengawasan (PDP) atas suspect Covid-19 yang dirawat di rumah sakit di Provinsi Riau mencapai 41 orang.
"ODP sampai sudah mencapai 193 orang. Kemudian PDP yang sekarang berada di beberapa rumah sakit di Pekanbaru dan kabupaten/kota ada sebanyak 41 orang," kata Gubernur Riau, Syamsuar saat video Conference dengan Bupati/Walikota se-Riau di Gedung Daerah Pekanbaru, Senin (23/3/2020).