GILANGNEWS.COM - Anggota DPRD Provinsi Riau Sunaryo, mengkhawatirkan kasus positif Covid-19 di Riau akan bertambah jika diterapkan New Normal di saat penyebaran corona masih terus terjadi.
"Saya takut bertambah lagi kasusnya (positif Covid-19). Apalagi kondisi liburan lebaran seperti saat ini. Jadi sangat berat dalam penerapan new normal itu di Riau," kata Sunaryo, Senin (1/6/2020).
Sunaryo mengatakan, berkaca pada kondisi yang belum stabil saat ini tentu dalam mengambil kebijakan pemerintah haruslah berhati-hati.