GILANGNEWS.COM - Seluruh pasien positif Virus Corona atau Covid-19 yang dirawat di Kota Pekanbaru dinyatakan sudah sembuh. Sehari sebelumnya, Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru mencatat masih ada tiga pasien positif namun hari ini dinyatakan sudah sembuh.
Sebelumnya, total ada 40 pasien dinyatakan positif, 36 di antaranya sembuh dan empat meninggal dunia.
"Tidak ada lagi yang dirawat. Pasien positif sudah sembuh," kata Sekretaris Diskes Kota Pekanbaru Zaini Rizaldi Saragih, Senin (1/6/2020).