GILANGNEWS.COM - Belakangan ini kawasan Bundaran Tugu Keris diramaikan oleh banyaknya pedagang jajanan dan kuliner. Kini, para pedagang di kawasan itu akan direlokasi ke tempat lain.
"Kami sudah rapat dengan organisasi perangkat daerah terkait. Keputusannya, kami akan menutup kawasan Bundara Keris dari para pedagang kuliner pada 6 September nanti," kata Pelaksana Tugas Kepala Satpol PP Kota Pekanbaru Burhan Gurning, Rabu (26/8/2020).
Satpol PP tetap menunggu keputusan dari Dinas Pariwisata dan Dinas Perindustrian Perdagangan (Disperindag). Kedua OPD ini akan mencarikan solusi alternatif bagi para pedagang kuliner itu.