GILANGNEWS.COM - Dua perusahaan bakal mengelola limbah medis yang ada di Kota Pekanbaru. Dua perusahaan itu yakni PT EMGIE Global Energi dan PT PT Azka Hijau Inti Perkasa (Azka Grup).
"Untuk tahap pertama PT EMGIE Global Energi akan membangun Insinerator, yaitu pembakaran sampah adalah teknologi pengolahan sampah yang melibatkan pembakaran bahan organik. Di Pulau Sumatera belum ada Insinerator tersebut," kata Walikota Pekanbaru Dr Firdaus MT, Senin (12/10/2020).
Kata Walikota, dalam mengelola Limbah Medis, Perusahaan asal Bandung ini juga akan menggandeng Perusahaan Lokal Pekanbaru, PT Azka Hijau Inti Perkasa (Azka Grup).