GILANGNEWS.COM - Majelis Permusyawaratan Rakyat Republik Indonesia (MPR RI) melakukan pembahasan pemulihan ekonomi nasional dengan upaya peningkatan ekspor melalui pemanfaatan dari Kemitraan Ekonomi Komprehensif Regional atau Regional Comprehensive Economic Partnership (RCEP), yang telah disepakati negara-negara ASEAN. Termasuk Indonesia bersama lima negara besar yakni Australia, New Zealand, China, Jepang dan Korea Selatan.
Ketua MPR RI Bambang Soesatyo (Bamsoet) pada acara pembukaan pembahasan yang dihadiri dan diikuti diantaranya Menteri Perdagangan Agus Suparmanto, Dosen Institut Pertanian Bogor yang juga mantan Wakil Menteri Perdagangan pada Kabinet Indonesia Bersatu II Dr Bayu Krisnamurthi dan Dosen Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, Fithra Faisal Hastiadi PhD.
Serta para narasumber pembahas, antara lain Prof Devanto Shasta Pratomo Ph.D (Universitas Brawijaya); Prof. Dr. Ina Primiana (Universitas Padjadjaran); Mohammad Dian Revindo Ph.D (LPEM Universitas Indonesia), Dr. Piter Abdullah (Center of Reform on Economic); dan Bernardino Vega (KADIN Indonesia).