GILANGNEWS.COM - Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir menyatakan sebanyak 3,5 juta pekerja telah dirumahkan akibat pandemi covid-19. Sebagian besar pekerja yang dirumahkan berusia produktif.
"Yang dirumahkan ada 3,5 juta. Berdasarkan data-data sebanyak 53 persen berusia 18-30 tahun yang sangat produktif," ucap Erick dalam Munas V Masyarakat Ekonomi Syariah 2021, Jumat (22/1).
Di saat yang bersamaan, Erick menyebut ada 3 juta angkatan kerja baru yang membutuhkan pekerjaan. Namun, mereka kesulitan mendapatkan pekerjaan karena dunia usaha sedang tertekan pandemi.