GILANGNEWS.COM - Ular Sanca sepanjang 4 meter masuk ke pemukiman warga Jalan Teratai, Kecamatan Sukajadi, Pekanbaru saat banjir akibat hujan deras.
Wakil Komandan Pleton Rescue Damkar Pekanbaru, Rahmat, mengatakan bahwa ular tersebut ditemukan masuk ke dalam rumah warga yang sehari-hari merupakan tempat pembuatan sofa.
"Diduga karena hujan deras yang mengakibatkan banjir, seekor ular sanca itu masuk ke pemukiman warga," ucap Rahmat, Jumat (9/4/2021).