GILANGNEWS.COM - Menteri Sosial Tri Rismaharini mengapresiasi gagasan pendirian "Warung NKRI" yang mengambil tempat di Sentra Kreasi Atensi (SKA) Balai Tan Miyat Bekasi. Melalui "Warung NKRI", Mensos berharap upaya melindungi masyarakat dari paham radikal dan intoleran, dapat terus diperkuat.
Hari ini, Kemensos bekerja sama dengan Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT) meluncurkan Wadah Akur Rukun Usaha Nurani Gelorakan (Warung) NKRI. Kepala BNPT Letjen Pol. Boy Rafli Amar menyatakan apresiasi atas kerja sama semua pihak, termasuk dukungan kuat Kemensos mewujudkan "Warung NKRI".
Sejalan dengan arahan Mensos, Boy Rafli menyatakan, kemajuan teknologi informasi tidak hanya memberikan manfaat bagi kehidupan manusia, tapi juga menjadi ancaman karena menjadi wahana bagi penyebaran ideologi radikal. Boy Rafli menyatakan ucapan terima kasih kepada Ibu Menteri Sosial yang telah berkenan mempercayakan tempat ini sebagai lokasi berdirinya "Warung NKRI".