GILANGNEWS.COM- Wakapolri Komisaris Jenderal Polisi Syafruddin angkat bicara mengenai anggota polisi lalu lintas Polda Metro Jaya Aiptu Sutisna, yang diserang wanita bernama Dora Natalia di daerah Jatinegara, Jakarta Timur, Selasa, 13 Desember 2016.
Dora yang merupakan pegawai negeri di Mahkamah Agung mengamuk membabi buta menyerang anak buahnya itu.
“Kasihan juga sampai sobekbajunya," kata Syafruddin di Perguruan Tinggi Ilmu Kepolisian, Jalan Tirtayasa, Jakarta Selatan, Rabu, 14 Desember 2016.