Jelang SEA Games 2017 PSSI mulai susun strategi

Selasa, 20 Desember 2016 | 15:59:50 WIB
Ilustrasi Kantor PSSI

GILANGNEWS.COM - PSSI langsung berbenah pasca rampungnya perhelatan Piala AFF 2016. Melupakan kegagalan merebut gelar prestisius Asia Tenggara itu dan fokus membangun tim muda guna menatap ajang SEA Games 2017.

Sejumlah rencana pun telah disusun dalam mempersiapkan Timnas U-23 jelang multievent yang berlangsung di Kuala Lumpur itu. Salah satunya adalah evaluasi tim senior usai Piala AFF.

Hal itu diungkapkan oleh Ketua Umum PSSI, Edy Rahmayadi dalam jumpa pers setibanya di Bandara Internasional Soekarno Hatta, Tangerang, Banten, Minggu petang,18 Desember 2016.

  • Baca Juga Terungkap! Pelaku Bom Bunuh Diri Katedral Makassar Diduga 2 Orang Naik Motor
  • Baca Juga Angkat Bicara! Kapolda Riau Sebut Pengamanan terhadap Masyarakat Selalu Berjalan
  • Baca Juga Breaking News! Bom Makassar, Walikota Ungkap Tak Ada Korban di Dalam Gereja Katedral
  • Baca Juga Sadis! Bom Bunuh Diri Terjadi di Gereja Katedral Makassar, Potongan Tubuh Berserakan
  • "Kita punya waktu sekitar 8 bulan untuk persiapan menuju SEA Games 2017. Evaluasi akan kami lakukan mulai pekan depan," ujar Panglima Komando Cadangan Strategis TNI Angkatan Darat (Kostrad),sebagaimana dilansir viva.co.id

    "Selanjutnya akan ada tahap penentuan pelatih dan pencarian pemain-pemain. Kami akan siapkan tim U-23 sampai ke Asian Games 2018," tegasnya.

    Skuat Indonesia di Piala AFF 2016 memang bermaterikan sejumlah pemain muda potensial yang diharapkan mendapatkan pengalaman dari keterlibatannya dengan pasukan Merah Putih.***

     

    Editor : Atika Wulandari

    Terkini