GILANGNEWS.COM - Rumah Sakit Daerah (RSD) Madani Pekanbaru, harus berbenah. Manajemen rumah sakit milik Pemerintah Kota Pekanbaru itu harus meningkatkan kualitas layanan.
Serangkaian evaluasi sudah dilakukan sejak pertengahan Mei 2025 ini. Mereka didorong untuk membenahi layanan kesehatan agar bisa memberi pelayanan optimal bagi masyarakat.
Apalagi sampai saat ini rumah sakit dengan status BLUD tersebut masih menjadi rumah sakit kelas C. Mereka harus berupaya meningkatkan kualitas layanan, tenaga medis hingga kelengkapan fasilitas kesehatan.