GILANGNEWS.COM - Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru, bakal mengundang Ustadz Hanan Attaki pada malam puncak perayaan Hari Jadi Pekanbaru Ke-241.
Ustadz Hanan Hattaki bakal memberikan kajian terbaiknya kepada masyarakat Pekanbaru. Pemko Pekanbaru, merencanakan kajian bersama Ustadz Hanan Attaki digelar, Minggu (22/6), mendatang.
"Kita puncaknya itu pada Minggu malam, yang biasa kita dangdutan segala macam tapi kita hadirkan Ustadz Hanan Attaki," kata Wali Kota Pekanbaru, Agung Nugroho, Minggu (15/6).