GILANGNEWS.COM – Direktorat Lalu Lintas (Ditlantas) Polda Riau menyambut Hari Bhayangkara ke-79 dengan cara yang berbeda. Tak hanya mengedepankan upaya penegakan hukum, jajaran Ditlantas juga menunjukkan kepedulian terhadap keselamatan berkendara dan pelestarian lingkungan dengan turun langsung ke jalan tol membagikan bibit tanaman serta edukasi keselamatan berlalu lintas.
Aksi simpatik ini berlangsung Jumat (27/6/2025) sore di dua gerbang tol utama, yakni Gerbang Tol Pekanbaru–Dumai (Permai) dan Gerbang Tol Pekanbaru–Bangkinang (Pekbang).
Tak kurang dari 79 bibit tanaman dan 79 paket bingkisan diserahkan kepada para pengendara yang melintas, sebagai simbol peringatan HUT Bhayangkara ke-79.