GILANGNEWS.COM – Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Pekanbaru menggelar razia gabungan dan tes urine dadakan pada Minggu (6/7/2025) malam.
Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya berkelanjutan Lapas dalam memberantas narkoba dan barang terlarang lainnya di dalam lingkungan penjara. Hasilnya, tidak ditemukan adanya narkoba maupun barang terlarang lainnya.
Razia yang dimulai sekitar pukul 20.30 WIB ini menyasar blok hunian dan kamar warga binaan.