GILANGNEWS.COM - Sekolah Rakyat Menengah 03 Kota Pekanbaru mengusung kurikulum yang berbeda dari sekolah umum.
Kepala Sekolah Rakyat Menengah 03, Jeni Febrianto, menjelaskan bahwa kurikulum yang digunakan merupakan hasil rancangan Kementerian Sosial (Kemensos) yang disesuaikan dengan kebutuhan peserta didik dari keluarga prasejahtera.
"Di Sekolah Rakyat ini ada tahap persiapan selama 1 hingga 3 bulan. Pada tahap ini, kami melakukan pemetaan bakat (talent mapping) untuk mengenali karakteristik siswa secara mendalam," ujar Jeni.