GILANGNEWS.COM - Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru, melalui Dinas Sosial (Dinsos) setempat sudah menyalurkan bantuan ke 69 Kepala Keluarga (KK) korban kebakaran. Bantuan yang disalurkan terhitung dari Januari hingga Juli 2025.
Kepala Dinsos Kota Pekanbaru, Idrus mengatakan bahwa bantuan yang diberikan bersumber dari APBD Kota Pekanbaru dan Kementerian Sosial.
"Dari Januari hingga Juli ini, pemerintah kota sudah menyerahkan bantuan korban kebakaran rumah untuk 69 kepala keluarga, dengan total 195 jiwa," kata Idrus, Senin (21/7).