GILANGNEWS.COM - Pemerintah Pusat melalui Kementerian Pertanian berencana mencetak sawah baru 50 ribu hektare di Provinsi Riau untuk mendukung ketahanan pangan nasional.
Hal itu disampaikan Menteri Pertanian (Mentan) RI Andi Amran Sulaiman saat kunjungan ke Riau, Rabu (23/7/2025). Dia mengatakan, langkah ini merupakan bagian dari strategi besar untuk mencapai kemandirian pangan di tengah tantangan global. Karena saat ini, Riau baru mampu memenuhi sekitar 20 persen kebutuhan pangannya sendiri.
"Kami akan cek langsung ke lapangan untuk memastikan kesiapan cetak sawah baru. Target kami bisa mencapai 50.000 hektare, meski saat ini baru teridentifikasi sekitar 25.000 hektare," kata Mentan.